SAJAK – SAJAK UNTUK KEBODOHANKU
Oleh : Iis Ernawati N. H. A
#1#
Aku menginginkan malam sepertigaMu, Tuhan
Aku harap bisa selalu berduaan denganmu
Menghabiskan setiap malam malam terakhir bersamaMu
Sajak apa yang pantas untuk mensyukuriMu?
Aku tak pantas... sungguh tak pantas...
Aku malu, Kau selalu melihat gerak gerikku yang memalukan itu
Diam diam aku melupakanMu, diam diam aku tak patuh
Sajak ini untukMu, Tuhan?
Maukah Engkau menerimanya?
#2#
Tak perlu diksi tak perlu metafora
Aku takut Kau akan marah padaku
Seagamblang gamblangnya kubuatkan ini untukMu
Yang terkadang aku sedikit meragu
Pantaskah aku menulis ini?
Bolehkah ungkapkan ini?
Yang pasti,
Tuhan, Aku mencintaiMu, Sangat mencintaiMu
Semoga cintaku tak pernah memudar, seperti cintaMu padaku.
#3#
Tuhanku yang baik,
Aku ingin dia, bolehkah?
Mohon,
Berikan kami yang terbaik
Jika engkau berkehendak, pertemukan kami ya?
Jagalah kami dari hal hal buruk yang menodai
Tuhan,
Nikahkanlah kami? Satukanlah kami?
Semoga ini yang terbaik..
Semoga ini yang terbaik..
( 20 : 10 )
Tidak ada komentar:
Posting Komentar